Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Kue Tart Kukus Coklat Untuk Anak Kesayangan

Resep Kue Tart Coklat Mudah Spesial Untuk Ulang Tahun Anak. Pada saat perayaan ulang tahun tentunya bunda sering menjumpai kue yang satu ini bukan..... Yup, kue tart yang mana merupakan jenis bolu dengan berbagai macam hiasan. Pembuatan biasanya dengan cara dipanggang atau dikukus. Yang menjadi menarik dari kue ini sebenarnya adalah pelengkap toping yang bervariasi. Lapisan toping sering memakai krim mentega, lelehan coklat ataupun parutan keju.

Gambar Resep Kue Tart Kukus Coklat Sederhana Asli Legit

Pada dasarnya kue tart untuk ultah ini hampir sama dengan bolu lainnya, yang membedakan adalah hiasan atasnya saja. Konon kue ini sudah aja sejak era Romawi yang mana disajikan kepada raja beserta keluarganya saat momen khusus. Dulu masih sederhana penampilannya dan tidak seperti sekarang yang penuh dengan dekorasi. Pada saat itu kue ini hanya bisa disantap oleh orang-orang kaya, namun saat ini kue tart sudah merakyat dan msyarakat biasapun bisa menikmatinya.

Untuk bikin kue ini sebenarnya mudah karena seperti bolu pada lainnya. Barangkali yang agak sulit adalah membuat hiasan topingnya. Untuk membuatnya tidak perlu yang rumit-rumit, cukup yang simple saja. Toh anak pasti juga tetap akan suka dengan kuenya. Nahh untuk jenisnya, kami disini sengaja memilih mengulas resep kue tart coklat karena kami melihat masih jarang yang mempublikasikannya. Nah jika anak bunda sebentar lagi ultah, kami sarankan bikin kue ini.

RESEP KUE TART COKLAT PRAKTIS

BAHAN :
  • 200 gram gula tepung
  • 125 gram mentega, cairkan
  • 100 gram  cokelat masak, cairkan untuk topping
  • 25 gram cokelat bubuk
  • 20 gram maizena
  • 8 butir kuning telur
  • 5 butir putih telur
  • 1 sendok makan cokelat pasta
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1 sendok makan cake emulsifer
  • 1/2 sendok teh garam
  • krim mentega secukupnya
CARA MEMBUAT KUE TART KUKUS COKLAT :
  1. Campur gula, garam, emulsifier dan telur dalam satu wadah. Kocok menggunakan mixer selama 10 menit sampai mengembang.
  2. Tambahkan tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk terus. Tambahkan mentega cair ke dalam adonan. Aduk lagi.
  3. Jika sudah rata, tuang mentega cair, cokelat bubuk, maizena, coklat pasta, baking powder serta kuning dan putih telur. Aduk sekali lagi.
  4. Siapkan loyang bulat dan tuang adonan ke dalam cetakan. Kukus selama 20 menit. Jika sudah matang, angkat dan biarkan sampai dingin.
  5. Setelah dingin, oles dengan krim mentega dibarengi dengan lelehan coklat, ratakan sampai sempurna.
  6. Langkah selanjutnya, hias dengan tulisan "Ulang Tahun/Happy Birthday" menggunakan krim atau bisa juga dihias sesuai selera.